Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Facebook Semakin Dibanjiri Oleh Iklan

Facebook Semakin Dibanjiri Oleh Iklan - Facebook yang terus melesat sebagai raja jejaring sosial nampaknya akan semakin jauh meninggalkan para pesaingnya dari segi bisnis. Di dalam bisnis online apapun jenisnya baik itu jejaring sosial maupun media informatika tujuannya tetap sama yaitu bersaing untuk mendapatkan pengiklan karena dari iklanlah penghasilan terbesar sebuah situs online, sisanya dari penjualan product creation atau hasil royalti dengan beberapa perusahaan.

Dari kasat mata yang terlihat biasanya perusahaan yang bergerak di internet marketing [IM] selalu berusaha menjaring user atau anggota. Contohnya Facebook dan Google Plus, dua jejaring sosial ini berjuang keras untuk terus menambah pengguna. Untuk saat ini Facebook masih unggul dengan 900 juta pengguna sedangkan Google Plus hanya 100 juta.

Facebook Semakin Dibanjiri Oleh IklanRumus dari internet marketing adalah website + visitor/user + iklan = uang. Jangan heran mengapa pemilik Facebook semakin kaya saja padahal kita mengaksesnya dengan "gratis" hanya membayar koneksi internet ke operator penyedia koneksi internet bukan ke Facebook. Yang membuat dia kaya adalah iklan.

Contoh sederhana saja, Jalan Sudirman dilalui 5.000 kendaraan setiap jamnya sedangkan Jalan Anggrek hanya 500 kendaraan. Sudah pasti para pemasang iklan akan memilih Jalan Sudirman untuk dipasangi papan iklan agar dilihat banyak orang. Bahkan, saking banyaknya papan iklan bisa membuat pandangan kurang nyaman.

Ini yang sedang terjadi di Facebook, kebanjiran iklan membuat Facebook harus melakukan beberapa perubahan khususnya tampilan. Yang terbaru adalah salah satu posisi iklan mendesak tampilan "aktivitas terbaru dari teman" yang berada di sisi kanan atas beranda / home page menjadi lebih sempit.

Sebelumnya aktivitas terbaru dari teman menampilkan sekitar 6 aktivitas setelah didesak oleh iklan sekarang hanya 2 yang ditampilkan. Ini dilakukan agar iklan langsung terlihat di halaman browser tanpa melakukan scrool ke bawah.

Bukan hanya di bagian sisi halaman, iklan Facebook juga ada di feeds update yang muncul di beranda antara update status teman kita. Dengan banyaknya peminat pemasang iklan akan banyak membantu meningkatkan harga saham Facebook yang akan segera melakukan Initial Public Offering (IPO) - Facebook Semakin Dibanjiri Oleh Iklan.
Baca juga artikel dan informasi Facebook "Memaksa" Penggunaan Timeline.

Posting Komentar untuk "Facebook Semakin Dibanjiri Oleh Iklan"